LABAKKANG - Personil Koramil 1421-04/Labakkang yang dipimpin langsung oleh Danramil 1421-04/Labakkang Kapten Inf Samsu.S melaksanakan karya bakti pembersihan saluran air dan got di SMPN 3 Labakkang kelurahan Pundata Baji Kecamatan Labakkang Kabupaten Pangkep. Senin (12/02/2024).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapten inf Samsu sainuddin ( danramil 1421-04/lbk ) bersama 13 orang anggota Koramil 1421-04/labakkang, Kapolsek Labakkang di Wakili Ipda Muh Guntur, Serda Alimuddin ( Babinsa Kelurahan Pundata Baji ), Hj.Siti Mardawiah, S.pd.M.Pd ( kepala sekolah SMP Negeri 3 Labakkang), Muhammad Arif S.Pd(Wakil Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Labakkang), Serta para guru, siswa SMP Negeri 3 Labakkang dan masyarakat setempat.
Dalam kegiatan karya bakti Danramil 1421-04/Labakkng menungkapkan, kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar sekolah dan memberikan contoh positif kepada siswa-siswi tentang pentingnya menjaga lingkungan. Selain itu, ini juga merupakan bagian dari upaya Koramil 1421-04/Labakkang dalam membina hubungan baik dengan masyarakat.
"Pembersihan saluran air dan got ini diharapkan dapat mencegah genangan air saat musim hujan dan menjaga kesehatan siswa-siswi SMPN 3 Labakkang. Kegiatan ini juga mendapat apresiasi dari pihak sekolah dan masyarakat setempat". Ungkap Danramil.
Semoga kegiatan ini dapat menjadi contoh dan motivasi bagi masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan.( Herman Djide)